23 Mei 2010

Pisang, Makanan Peningkat Daya Tarik Seks

BERHUBUNGAN seks merupakan momen yang setiap kali ditunggu pasangan suami istri. Cumbuan, sentuhan, dan beragam teknik bercinta sudah Anda kuasai dengan benar. Tapi, Anda mulai kurang tertarik dengan daya tarik seks pasangan. Temukan solusinya!

Sudahkah Anda mencoba makan malam di ranjang sesaat sebelum berhubungan seks? Jika belum, saatnya Anda mencoba. Pasalnya, makan malam sembari melempar aksi bercumbu merupakan suatu momen sensual yang dapat meningkatkan daya tarik seks masing-masing pasangan.

Lantas, apa saja makanan yang pas disantap sebelum memulai ajang bercinta? Ulasan dari Women’s Health berikut patut Anda simak.


Berbagi cokelat hitam saat bercumbu

Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of American Dietetic Association, suatu senyawa dalam cokelat hitam yang disebut phenylethylamine dapat melepaskan endorphin yang serupa saat Anda melakukan aktivitas seks. Tak hanya itu saja, senyawa ini dapat meningkatkan perasaan tertarik antara dua orang.

The Journal of Sexual Medicine juga melaporkan bahwa mereka yang mengonsumsi minimal satu kotak cokelat hitam per hari, memiliki pengalaman seksual lebih besar. Fungsi seksual mereka juga lebih baik secara keseluruhan daripada mereka yang tidak mengonsumsi cokelat hitam.


Masukan rempah-rempah pada hidangan Anda

Makanan pedas bisa membumbui cinta Anda dan pasangan. Dan hal ini bukan isapan jempol belaka. Saus, bumbu tambahan, dan dressing yang terbuat dari cabai mengandung zat kimia yang disebut capsaicin. Dimana zat kimia ini dapat menjadi cermin tanda-tanda gairah pasangan.

Ketika tengah bergairah, maka keringat, denyut jantung cepat, dan pipi akan tampak memerah. Bagaimana bila kondisi horny tersebut Anda panaskan lagi dengan konsumsi makanan pedas? Tak terbayangkan bukan sensasi seks yang akan Anda berdua dapatkan. Hmm...


Lahap pisang!

Memiliki kecemasan sebelum bercinta? Makan pisang beberapa jam sebelumnya bisa menjadi solusi. Mengapa begitu?

Pisang termasuk buah yang mengandung serotonin-zat kimia yang mendatangkan rasa bahagia-dengan kadar tinggi. Melahap pisang dapat mengalirkan perasaan bahagia ke dalam aliran darah, meningkatkan suasana hati, dan menenangkan sistem saraf.

Selain itu, pisang juga memiliki efek samping yang seksi jika dilahap.

"Pisang mengandung kalium, mineral yang meningkatkan kekuatan otot dan merupakan elemen penting untuk mencapai orgasme," kata Lou Paget, penulis buku The Great Lover Playbook.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Easier Money, Click Down Here!!!!!

Counter

free counters